Rasa manis dan gurih dari daging kepiting tidak terlewatkan oleh lidah orang Indonesia. Ada Seperti kepiting bakau yang ukurannya besar, kepiting soka yang cangkangnya lunak, rajungan yang harganya mahal. Cara masak kepiting pun tidak sulit apapun jenisnya yang dipilih.
Daging kepiting bukan hanya lezat tetapi juga mengandung banyak nutrisi layaknya seafood lainnya. Dalam satu gram daging kepiting terdapat 13,8 gram protein, 210 mg kalsium dan 250 mg fosfor. Jumlah tersebut sangat baik untuk memelihara kesehatan jantung dan otak.
Tak heran bahwa sumber protein yang tinggi dalam seafood seperti kepiting bagus untuk pertumbuhan otak anak. Sudah tak sabar merasakan kelezatan daging kepiting yang sudah dibeli? Yuk intip cara memasaknya.
Cara Membersihkan Kepiting sebelum Memasak

Sebelum mulai memasak, kepiting yang baru dibeli harus dibersihkan terlebih dahulu. Banyak yang merasa kesulitan karena capitnya yang sangat tajam. Kepiting biasanya dijual dalam keadaan hidup, lalu bagaimana cara membersihkannya?
- Pilih kepiting segar dan pukul bagian kepalanya
Langkah pertama adalah memilih kepiting segar dengan ciri memiliki mata yang utuh dan masih memiliki kelopak yang berkedip. Kepiting juga akan bergerak seperti hendak menyerang walaupun tubuhnya terikat dengan tali.
Jika kepiting segar telah dipilih maka pukul bagian kepalanya. Langkah ini akan membuat kepiting pingsan dan tidak dapat bergerak selagi membersihkannya.
- Membersihkan cangkang kepiting
Kepiting hanya pingsan jadi sebaiknya saat membersihkan jangan buka ikatannya. Mereka akan menyerang setelah sadar. Masih dalam keadaan terikat letakan kepiting dengan cangkang berada di bagian bawah atau terbalik.
Kemudian sikat bagian bahwa kepiting hingga bersih, khususnya pada bagian yang berbentuk segitiga. Bagian tersebut biasanya sangat kotor sehingga perlu disikat.
- Membuka cangkang kepiting
Setelah bersih, bukalah cangkang kepiting dengan menarik bagian atas dan bawah cangkang ke arah yang berlawanan. Cangkang ini perlu dibuka untuk membersihkan jeroan kepiting.
Sehingga nantinya setelah dimasak jeroan tidak ikuti termasak karena akan merubah rasa daging menjadi pahit.
- Membersihkan jeroan kepiting
Setelah cangkah terbuka maka akan terlihat bagian dalam kepiting seperti usus dan hati. Biasanya berwarna kecoklatan sehingga berbeda dengan warna daging yang putih. Bersihkan bagian tersebut dengan air mengalir sebelum memulai dimasak.
4 Cara Masak Kepiting Dasar
Cara memasak kepiting secara umum ada empat jenis. Cara memasak dasar ini adalah langkah yang simpel dengan tidak terlalu banyak bumbu. Yaitu merebus, mengukus, membakar dan memanggang.
Biasanya untuk ukuran kepiting kecil seperti yuyu tidak dibersihkan jeroannya terlebih dahulu melainkan langsung direbus. Supaya tidak bingung, berikut ini cara dasar masak kepiting yang bisa diikuti.
1. Merebus

Kepiting rebus adalah cara yang paling mudah dan bisa dimodifikasi dengan bumbu sesuai selera lidah. Langkahnya pun mudah sebagai berikut :
- Rebus air dalam panci besar hingga mendidih, bisa ditambahkan garam secukupnya untuk menghilangkan amis dari kepiting.
- Masukan kepiting segera setelah air mendidih dan masak hingga kepiting mulai mengambang. Biasanya membutuhkan waktu 10 sampai 15 menit.
- Ambil kepiting satu per satu dengan capitan dan biarkan dingin sebelum diolah kembali atau langsung dikonsumsi.
2. Mengukus

Memasak kepiting dengan kukusan berfungsi untuk membuat dagingnya lebih terasa juicy. Sehingga daging tidak terasa terlalu kering atau berair. Untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
- Panaskan kukusan dan beri garam pada air, diamkan hingga air mendidih.
- Masukan semua kepiting dan biarkan kepiting matang selama 10 hingga 20 menit. Semakin besar ukurannya perlu waktu lebih lama.
- Setelah matang ambil kepiting dan biarkan dingin sebelum membersihkan jeroannya atau bisa juga dibilas dengan air matang sebelum dimasak kembali.
3. Membakar

Jika merebus dan mengukus bisa dilakukan sebelum jeroan kepiting dibersihkan, maka tidak dengan membakar. Cara masak kepiting ini sebaiknya dilakukan pada jenis kepiting besar seperti soka atau rajungan.
Karena jeroan kepiting harus dibersihkan terlebih dahulu. Sehingga setelah selesai dipanggang kepiting siap disantap. Langkah mudah membakar adalah sebagai berikut:
- Rebus terlebih dahulu kepiting selama kurang lebih 5 menit kemudian belah cangkangnya dan bersihkan jeroannya.
- Siapkan bumbu seperti bawang putih dan minyak zaitun dan beberapa herbs seperti rosemary.
- Panggang kepiting yang telah dibersihkan sambil memberikan bumbu yang sudah disiapkan. Kepiting bisa dipanggang di atas pembakaran selama 4 menit hingga warnanya kecoklatan.
4. Memanggang
Teknik memanggang tidak jauh berbeda dengan membakar, hanya saja di sini dibutuhkan oven untuk panggangan. Suhu yang dibutuhkan adalah 450 derajat Fahrenheit. Berikut instruksi yang bisa diikuti:
- Rebus atau kukus kepiting terlebih dahulu dalam waktu yang lebih singkat.
- Siapkan bumbu seperti bawang putih, mentega dan beberapa herbs.
- Letakkan kepiting yang sudah dibersihkan di atas loyang dan olesi kepiting dengan bumbu yang telah disiapkan.
- Panggang kepiting selama 10 menit di suhu 450 derajat Fahrenheit tunggu sampai warnanya kecoklatan dan matang.
Cara Masak Kepiting Saus Tiram, Saus Padang dan Asam Manis

Empat cara di atas adalah langkah dasar memasak kepiting dengan bumbu minimalis seperti bawang putih dan herbs. Namun biasanya orang Indonesia lebih suka dengan rasa yang lebih strong seperti rasa pedas atau asam.
Berikut ini beberapa resep kepiting yang cocok dengan lidah Indonesia.
1. Kepiting Saus Tiram
Saus tiram adalah pilihan masakan seafood yang paling umum dan bisa dikonsumsi anak-anak karena rasanya yang sama sekali tidak pedas. Rasa dari masakan kepiting akan dominan gurih dan asin.
Cara masak kepiting saus tiram adalah sebagai berikut ini.
Bahan-bahan :
3 ekor kepiting ukuran sedang
3 sdm saus tiram
2 sdm saus tomat
½ sdt merica bubuk
garam
gula pasir
air
Bumbu :
2 siung bw putih
4 butir bw merah
2 buah cabai merah keriting
2 cm jahe digeprek
3 lembar daun salam
Minyak goreng
Cara memasak :
- Bersihkan dan rebus kepiting hingga matang.
- Rajang halus semua bumbu kemudian tumis dalam minyak panas hingga wangi.
- Tuang air secukupnya, biarkan sampai mendidih.
- Masukan kepiting yang telah direbus dan tambahkan saus tomat dan saus tiram.
- Tambahkan garam, gula pasir, merica.
- Aduk hingga merata dan air menyusut. Sajikan.
2. Kepiting Saus Padang
Apabila rasa saus tiram yang tidak pedas kurang sesuai dengan lidah, bisa memilih jenis masakan lainnya yaitu kepiting saus Padang. Saus padang dijamin memberikan rasa yang pedas berempah, inilah ciri dari masakan Padang.
Bahan-bahan :
3 ekor kepiting ukuran sedang
1 buah bawang bombay ukuran kecil potong besar
5 buah cabe rawit irajang halus
3 sdm saus tomat
3 sdm saus sambal
1 sdm kecap manis
garam
gula pasir
½ sdt merica bubuk
air
Bumbu
3 siung bw putih
4 butir bw merah
5 buah cabe keriting
Cara memasak :
- Rebus atau kukus kepiting terlebih dahulu sampai matang.
- Tumis bumbu yang sudah dirajang halus ke dalam minyak panas sampai harum.
- Tuang air kemudian masukkan bawang bombay, saus tomat, saus sambal, cabe rawit, kecap, dan aduk merata tunggu sampai mendidih.
- Masukan kepiting, tambahkan garam, gula pasir, merica dan aduk sampai air menyusut.
3. Kepiting Asam Manis
Satu lagi saus favorit yang selalu dipilih untuk beragam olahan seafood yaitu kepiting asam manis. Bumbu asam manis kini sudah banyak tersedia dalam kemasan jadi, namun memasaknya sendiri tentu lebih memperkaya cita rasa yang sesuai selera lidah.
Bahan-bahan :
3 ekor kepiting ukuran sedang
1 buah bawang bombay ukuran kecil potong besar
1 batang daun bawang iris besar
3 sdm saus tomat
7 sdm saus sambal
7 sdm saus tiram
garam
gula pasir
merica
Bumbu :
4 siung bw putih
4 butir bw merah
1 buah tomat merah iris besar
Minyak
Cara memasak :
- Rebus atau kukus kepiting hingga matang.
- Tumis semua bumbu halus dalam minyak panas hingga berbau harum.
- Tambahkan air dan masukkan semua jenis saus seperti saus tomat, saus sambal, saus tiram, dan juga bw bombay serta daun bawang.
- Tunggu sampai mendidih baru masukan kepiting. Tambahkan garam, gula pasir, merica.
- Biarkan air menyusut baru sajikan.
Cara memasak kepiting berbumbu sangatlah mudah, karena cukup dengan merebus atau mengukus kepiting. Kemudian tumis dengan bumbu yang sudah dipersiapkan. Kuncinya adalah pada pemilihan jenis bumbu yang sesuai selera.